Tubuh manusia memiliki sistem ekskresi untuk mengeluarkan
zat sisa metabolisme yaitu berupa cair maupun zat gas.
Sistem ekskresi dalam tubuh kita yaitu ginjal (zat sisanya
berupa urine), kulit (zat sisanya berupa keringat), hati (zat sisanya yaitu ada
pada empedu), dan paru-paru (yang mengeluarkan zat berupa karbondioksida).
Selain ekskresi ada juga sekresi dan defekasi yang membuat
tubuh kita mengeluarkan sisa-sisa metabolisme karena jika tidak ada pembuangan
seperti itu akan merusak bahkan meracuni tubuh.
Sekresi adalah pengeluaran oleh sel dan kelenjar yang berupa
getah namun masih digunakan oleh tubuh misalnya enzim dan hormon.
Defekasi adalah pengeluaran zat sisa hasil pencernaan berupa
feses (tinja) melalui anus. Namun dalam sistem pengeluaran ini terkadang
beberapa orang mengalami kesulitan untuk pengeluaran feses atau yang biasa
disebut sembelit.
Nah untuk melancarkan pencernaan kita simak artikel ini
dengan seksama dan semoga dapat dipraktekkan untuk membantu melancarkan
pencernaan yang juga melancarkan pengeluaran feses (BAB) karena pencernaan yang
lancar juga berpengaruh besar pada kesehatan manusia.
1.
Mengonsumsi
yoghurt
Yoghurt mengandung bakteri baik yang merangsang kesehatan
pencernaan dan meningkatkan kekebalan tubuh. Probiotiknya melancarkan
pencernaan sehingga BAB bisa lancar dan mencegah wasir.
2.
Biji-bijian
Biji-bijian mengandung protein dan serat yang tinggi
misalnya pada gandum dan beras merah. Hal ini dapat memenuhi kebutuhan serat
per hari yang dibutuhkan manusia yaitu lebih kurang 30 gram serat per hari.
Beras merah dan gandum terdapat pada makanan pokok seperti sereal dan roti
gandum yang dapat melancarkan BAB (pencernaan) jika dikonsumsi teratur.
3.
Buah
dan sayur
Nah dengan vitamin, gizi dan nutrisi pastilah dapat
melancarkan pencernaan misalnya kangkung, bayam, dan buah jeruk. Berikut
beberapa sayur yang mengandung serat tinggi untuk melancarkan pencernaan.
-
Buah Pepaya

-
Buah Alpukat
buah yang satu ini memang banyak disukai
oleh semua orang karena manfaatnya hampir merata menyehatkan tubuh kita, cara
yang paling enak mengonsumsi buah ini yaitu di jus tetapi harus ingat gula yang
kalian gunakan.
-
Buah
Mangga
Buah mangga mengandung vitamin C yang dapat
membantu melancarkan pencernaan namun tetap ingat dalam takaran yang sesuai dan
waktu makan yang sesuai.
-
Sayur
Bayam
Sayur berserat ini adalah sayur yang paling
ampuh untuk mengatasi susah buang air besar.
-
Sayur/Buah
Wortel
Seperti halnya buah pepaya, wortel dapat
digunakan memperlancar proses pencernaan namun kelebihan wortel adalah dapat
dikonsumsi sebagai sayur dan sebagai buah.
-
Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung zink yang baik
untuk pencernaan kita jadi otomatis juga dapat melancarkan buang air besar.
Buah dan sayur memang sangat sehat untuk dikonsumsi tetapi
kalian harus ingat ada beberapa buah yang harus hati-hati mengonsumsinya.
Misalnya jeruk jangan dikonsumsi sebelum makan karena dapat mengakibatkan asam
lambung meningkat dan juga buah lain ada kadar konsumsi dan waktu yang tepat.
Bicara tentang mengatasi masalah pencernaan terutama buang air besar, ada juga
buah yang menyebabkan sembelit atau susah buang air besar yaitu salak tetapi
jika dikonsumsi hanya satu juga tidak memengaruhi sembelit kok jadi semua
bergantung kadar.
Nah setelah membaca artikel singkat ini kalian harus bisa
menjaga pola makan agar pencernaan terjaga, banyak membaca untuk mengetahui
informasi kesehatan dan lakukan yang kalian butuhkan.
Selain mengonsumsi makanan tertentu ada hal-hal yang harus
diperhatikan seperti berikut ini.
-
Makanlah yang teratur
-
Jangan lupa olahraga teratur
-
Minum air putih 2 liter per hari
-
Jangan menunda saat ingin buang air besar
Ingat sakit dan sehat
datangnya dari Tuhan jadi bersyukurlah!
Ada tips lain nih. cek yuk!
Tips Menghilangkan bekas Jerawat
Ada tips lain nih. cek yuk!
Tips Menghilangkan bekas Jerawat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar